LAMPUNG SELATAN – RAJABASANEWS.COM – Komando Distrik Militer (Kodim) 0421/Lamsel dalam melaksanakan apel pengecekan surat kendaraan, yang digunakan oleh personil dalam melakukan tugas – tugas dilapangan , rabu (07/10/2020).
Pasiterdim 0421/LS , Kapten Cba.Siswoko bersama batih ops dim 0421/LS , langsung melakukan pengecekan kondisi kelengkapan surat – surat kendaraan di Aula Parikesit
Kegiatan pengecekan kendaran ini merupakan program yang harus dilakukan disetiap satuan dijajaran TNI-AD pada setiap program / TW , dan kini sudah masuk pada TW II Tahun 2020.
Kapten Cba.Siswoko dihadapan personel jajaran kodim 0421/LS mengatakan
“Program ini merupakan program dari pimpinan pusat , agar disetiap satuan jajaran TNI – AD melakukan pengecekan tentang kelengkapan Surat menyurat kendaraan yang digunakan untuk melaksanakan tugas – tuga dilapangan , selain itu untuk kelengkapan surat – surat kendaraan agar dilengkapi , bila sudah mati laporkan ke staf logistik biar nanti segera diurus untuk membuat surat kendaraannya kembali”.terangnya.
“Sebentar lagi kita akan menghadapi pelkasanaan pilkada serentak di kabupten lamsel dan kabupaten pesawaran , tentunya kesiapan kendaraan maupun personil harus siap dalam melakukan pengamanan terhadap jalannya pilkada serentak itu , untuk itu baik kondisi kendaraan maupun personil diharapkan selalu siap dalam menghadapi kegiatan kedepan ini”.tandasnya.
Kapten Cba.juga menambahkan “Untuk pelaksanaan pilkada jaga netralitas kita sebagai TNI , dan bila adanya kegiatan kampanye dari salah satu paslon jangan mendekat , baik personel maupun kendaraan dinas , ini yang ditekankan dari bapak Dandim 0421/LS”.pungkasnya.(Hms/Red)