Babinsa Melakukan Pembersihan Dilingkungan Pasar Impres Kalianda

Lampung Selatan

KALIANDA – RAJABASANEWS.COM – Dalam upaya mewujudkan kepedulian terhadap masyarakat , Babinsa Serka Intan Mas anggota koramil 04/Kalianda melakukan pembersihan dilingkungan pasar impres kalianda , kelurahan kalianda kecamatan kalianda Kabupaten lampung selatan , selasa (17/11/2020).

Kegiatan yang dilakukan kali ini difokuskan pada sasaran pembersihan sampah yang berada dijalanan utama pasar, guna menciptakan suasana yang bersih , sehat dan rapi , serta diharapkan nantinya dapat menjadi contoh bagi wilayah pasar lainya dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Untuk menciptakan kebersihan lingkungan seperti yang diharapkan bukan perkara mudah , namun juga diperlukan kesadaran , kemauan serta kepedulian dari seluruh elemen masyarakat.

Serka Intan Mas anggota koramil 04/Kalianda mengatakan

“Kegiatan pembersihan sampah di sepanjang jalan ini bertujuan untuk membangun sinergitas antara TNI dan masyarakat , dalam mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat , selain itu untuk membantu masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman sehingga masyarakat betah tinggal di Kelurahan Kalianda.

Lebih lanjut “Kami semua yang terlibat dalam kegiatan ini , mengharapkan agar lapisan masyarakat lebih perduli terhadap kondisi lingkungannya masing-masing dalam menjaga kebersihannya , sehingga tidak menimbulkan beberapa penyakit yang ditimbulkan dari sampah tersebut”.tutupnya.

Mohammad Soleh salah satu pedagang di Pasar Impres kalianda, mengatakan “Kami masyarakat kelurahan kalianda sangat antusias dengan kegiatan yang dilakukan oleh babinsa , karena hal sangat positif , disamping menumbuhkan rasa kerjasama juga untuk saling perduli sesama kita sebagai masyarakat”.ujarnya.( Hms/ Hrn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *