Lurah Wayurang, Iman Wahyudi, SH.MM bersama Staf ikut menyaksikan kemeriahan Perlombaan yang berlangsung di lingkungan 03 Candi Girang.
Iman Wahyudi, SH.MM menyampaikan, kegiatan tersebut diinisiasi oleh Kepala Lingkungan 03 Candi Girang dengan tujuan untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI Ke-79 di wilayahnya. “Jadi masing-masing RT dan RW ratusan orang warga untuk ikut dalam perayaan ini,” jelasnya.
Ia mengaku terkesan terhadap kekompakan warga di Lingkungan 03 Candi Girang, Kelurahan Wayurang yang rela meninggalkan aktivitas kesehariannya demi memberikan persembahan terbaik untuk bangsa Indonesia melalui perayaan HUT Republik Indonesia
“Diantara mereka sebagian besar adalah petani dan Wiraswasta. Hari ini mereka tidak melakukan aktivitas demi untuk ikut memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia di ajang perlombaan ini,” ucapnya.
Terpantau oleh media ini, Pelaksanaan dipimpin langsung Lurah Wayurang .
Sementara Kepala Lingkungan 03 Candi Girang, Herman menjelaskan bahwa acara perayaan HUT Republik Indonesia yang ke 79 terlaksana karena kekompakan warganya.
“Alhamdulillah kegiatan sejak berapa hari lalu hingga hari ini, perayaan HUT Republik Indonesia berjalan dengan aman, nyaman dan hikmad,”ucapnya
Selain itu Herman juga mengatakan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan para donatur yang sudah berpartisipasi dalam kegiatan HUT Republik Indonesia Ke-79 ini.
“Terima kasih kepada Pemerintah Kelurahan Wayurang, Panitia kegiatan dan donatur yang sudah membantu memberikan support dalam kegiatan ini,”tuturnya
Diketahui dalam kegiatan perlombaan tersebut yakni, Jalan Sehat, Makan kerupuk, memecahkan balon, gaple dan lain lain.