Lampung Selatan : – ( RAJABASANEWS.COM ) – Kampanye tatap muka pasangan calon bupati (paslonbup) dan wakil bupati Nanang Ermanto – Antoni Imam berlangsung di Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, Jum’at (11/10/2024).
Terdapat Enam titik menjadi lokasi tempat kampanye, yakni di Desa Tanjung Gading, Desa Betung, Desa Canti, Desa Way Muli Induk, Desa Way Muli Timur, dan Desa Kunjir.
Kali ini, kampanye tatap muka berjalan lancar dilakukan oleh Ny. Winarni Nanang Ermanto yang diketahui isteri calon bupati Nanang Ermanto, dihadiri ratusan ibu-ibu. Serta diawasi petugas pengawas kecamatan setempat
Pantauan dilokasi kampanye, Winarni memaparkan program-program yang telah berjalan yang langsung bersentuhan maupun telah dirasakan masyarakat. Terlebih, program Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto seperti program bedah rumah dan program lainnya.
“Dimasa kepemimpinan pak Nanang banyak program yang sudah dirasakan masyarakat langsung. Diantaranya, swasembada sekolah, BPJS Gratis, pelayanan kesehatan gratis, swasembada rumah seperti bedah rumah, antar jemput pasien, pembangunan jalan mulus,” ucap Winarni dihadapan ibu-ibu peserta kampanye di Desa Tanjung Gading.
Kemudian usai memaparkan program-program, yel – yel kampanye ajakan untuk mencoblos nomor 1 Paslonbup dan wabup Nanang Ermanto – Antoni Imam pada 27 November 2024 mendatang, mewarnai lokasi kampanye.
“Nanang Antoni,” kata Winarni
“Nomor 1,” dijawab peserta kampanye.
“”Nanang Antoni,” kata Winarni lagi.
“Menang-menang-menang,” dijawab kembali oleh peserta kampanye.
(Rls).