PENENGAHAN – RAJABASANEWS.COM – Bantuan langsung tunai tahap dua, Desa klaten yang bersumber dari dana Desa tahun 2020 mulai disalurkan
Bantuan langsung tunai (BLT) DD tahap Dua tersebut disalurkan langsung oleh pemerintah Desa klaten kecamatan penengahan kepada155 (KPM), Berlangsung di aula kantor Desa setempat.pada Kamis,(06/08/2020)
penyaluran (BLT), DD tahap dua tersebut dihadiri oleh pendamping Desa, Babinkatibmas, Babinsa, BPD, dan seluruh aparatur Desa serta warga penerima manfaat.
Dalam sambutannya Kepala Desa klaten, Toto mengatakan, bahwa bantuan langsung tunai (BLT) yang disalurkan ini untuk tahap keduanya, Selain itu keluarga penerima manfaat menerima bantuan langsung tunai berjumlah yang sama dengan tahap satu, atau bernilai sebesar Rp. 600.000 tanpa ada pemotongan, selain itu kita dari pihak pemerintah Desa Pesuruan sangat berterima kasih kepada pihak unit BRI Penengahan yang sudah menyempatkan waktunya bisa menyalurkan BLT DD kepada warga kami “ucapnya.
Kami sangat berharap kepada masyarakat yang menerima bantuan langsung tunai agar bisa menggunakan uang bantuannya untuk di pergunakan sebaik mungkin, di prioritaskan untuk kebutuhan sehari-hari.
“Dan saya meminta kepada warga untuk mendukung pemerintahan desa klaten hingga tidak terpaku pada bantuan saja, namun dalam masa pandemi ini ia berharap tetap mematuhi protokol kesehatan” harapnya.
Selanjutnya Toto menambahkan diluar pada itu menjelang bulan Agustus ia menghimbau masyarakat untuk bergotong royong dan memasang bendera merah putih , serta umbul umbul guna menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke 75. “tambahnya.
Di tempat yang sama ‘Angga sebagai petugas unit BRI Penengahan mengatakan kepada KPM sebelum menyalurkan bantuan tersebut, supaya tetap memperhatikan protokol kesehatan, pakai masker, rajin cuci tangan dan jaga kesehatan jasmani dan rohani. (Hsn/Hrn)