Lampung Selatan – RAJABASANEWS.COM -Dandim 0421/LS , Letkol Inf.Enrico SN,S.sos.M.tr (Han) , mengikuti kegiatan rapat paripurna dalam rangka mendengarkan pidato sambutan politik bupati dan wakil bupati terpilih lamsel (Nanang ermanto dan Pandu kesuma dewangsa) pada pelaksanaan pilkada serentak Kabupaten Lamsel tahun 2020 , digedung DPRD Kabupaten lamsel , senin (01/03/2021).
Turut hadir dalam rapat paripurna tersebut
Nanang Ermanto (Bupati Lampung Selatan) , Letkol Inf Enrico Setiyo Nugroho, S.Sos, M.Tr Han (Dandim 0421/LS) , AKBP Zaky Alkazar Nasution SH.SIK.MH (Kapolres Lamsel) , Pandu Kusuma Dewangsa (Wakil Bupati Lampung Selatan) , Hendri Rosyadi (Ketua DPRD Lampung Selatan) , Dra.Muliyamah MH (Ka Pengadilan Agama Kalianda) , Kompol Oscar (Kabag Ops Polres Lamsel)
, Thamrin S.Sos (Sekdakab)
,Para Staf Ahli dan Para Asisten Sekdakab.lamsel.
Nanang Ermanto (Bupati Lampung Selatan) , dalam pidato politiknya mengatakan “Pada kesempatan Rapat Paripurna ini, kami mengucapkan syukur Alhamdulillah bahwa pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Lampung Selatan berjalan lancar, aman, damai dan kondusif. Tentunya hal ini tidak terlepas dari kerja keras semua pihak, TNI-Polri, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Selatan”.ujarnya.
Lanjutnya “Dengan telah dilantiknya kami , sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lampung Selatan pada Tanggal 26 Februari 2021 oleh Gubernur Lampung , sekaligus menjadi tanda bahwa kontestasi Politik Lima Tahunan di Bumi Khagom Mufakat sudah berakhir , dengan demikian kami mengajak semua pihak agar perbedaan terhadap pandangan dan pilihan politik dimasa lalu yang merupakan bagian proses demokrasi yang memang harus kita lalui telah selesai dan final”. sambungnya.
Kami meyakini , bahwa semua Calon Kepala Daerah yang berkompetisi dalam Pilkada Lampung Selatan Tahun 2020b, kesemuanya adalah para kontestan terbaik , memiliki sportivitas yang tinggi dalam berkompetisi , berjiwa besar dan yang pastinya sangat mencintai Kabupaten Lampung Selatan , Untuk itu, mulai hari dan ke depan kami mengajak kepada kita semua untuk menjaga persatuan dan kesatuan , mari kita bekerjasama dan bergotong royong untuk mewujudkan Kabupaten Lampung Selatan yang terus “Bergerak Maju dan Sejahtera”.lanjutnya.
Karena kemenangan kami adalah kemenangan bersama seluruh masyarakat Lampung Selatan , mudah-mudahan kerjasama dan gotong royong kita untuk kemajuan dan kesejateraan Kabupaten Lampung Selatan yang kita cintai ini selalu mendapatkan rahmat dan keberkahan dari Allah SWT”.sambungnya.
Untuk mewujudkan hal tersebut , dan menjadikan Kabupaten Lampung Selatan yang maju dan bermuara pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat , maka kami telah menyusun Visi dan Misi yang nantinya secara lebih rinci akan dijabarkan dalam Dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMD) Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2021-2026 yaitu , Visi : Terwujudnya Masyarakat Lampung Selatan Yang Berintegritas, Maju Dan Sejahtera Dengan Semangat Gotong Royong dan Misi : Meningkatkan penerapan nilai-nilai agama, budaya dan keluarga dalam kehidupan bermasyarakat
, Meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia melalui pelayanan pendidikan dan kesehatan serta kesejahteraan sosial
, Membangun infrastrukturuntuk meningkatkan konektivitas antar wilayah dan pusat-pusat perekonomian yang berkelanjutan , Mengembangkan ekonomi kreatif dengan memanfaatkan potensi unggulan daerah , serta meningkatkan kualitas tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik yang professional, transpara, efektif dan akuntabel”.jelasnya.
Lebih lanjut “kami menyadari bahwa keberhasilan membangun daerah tidak hanya berasal dari keberhasilan pelaksanaan program pembangunan semata , akan tetapi bagaimana kita dapat menyatukan seluruh potensi masyarakat untuk menjadi energi yang besar , yang dapat mengatasi kelemahan bahkan keterbatasan”.
pungkasnya.
Lanjutnya “Kami yakin dan percaya dengan pengalaman yang kami miliki , baik di Eksekutif maupun Legislatif akan membantu dalam pelaksanaan tugas pemerintahan dan pembangunan , terutama pengalaman di Legislatif yang banyak berhadapan langsung dengan masyarakat , sehingga sebagai wakil rakyat kami lebih matang dalam berpikir dan bertindak”.sambungnya.
Lanjutnya “Kami meyakini , segala bentuk partisipasi optimal yang telah diberikan tidak mungkin mampu kami balas, semoga ikhtiar kita untuk “Terwujudnya Masyarakat Lampung Selatan yang Berintegritas, Maju Dan Sejahtera Dengan Semangat Gotong Royong”, akan dicatat oleh Allah SWT sebagai Amal Sholeh bagi kita semua”.tutupnya.(Hms/Red)